PARADE FILM DIKSAR AVIKOM 2014
“Beberapa Tahun Setelah Kamu
Merintisnya…”
Halo,
Readers…
Sudah
lama nih aku nggak sharring review event… Nah, baru-baru ini ketika aku sedang ngobrol
sore sama teman lama, aku diajak untuk nonton pemutaran film indie yang
diselenggarakan oleh salah satu universitas swasta ternama di Yogyakarta. Mau
banget dong! Yuk, selepas ngobrol langsung cuss ke venue…
The Story…
AVIKOM Universitas Pembangunan Nasional
Veteran Yogyakarta kembali menyelenggarakan evet tahunannya, kali ini bertajuk “PFDA
2014; The Adventure of Movie”. Tema ini menyiratkan esensi bahwa kita harus
menghargai setiap proses yang ada dalam pembuatan film. PFDA sendiri merupakan
singkatan dari Parade Film Diksar Avikom. Bertempat di Auditorium Lembaga
Indonesia Perancis, Jl. Sagan No. 3 Yogyakarta, event ini sukses digelar pada
Kamis, 16 Januari 2014. Pada acara yang dimulai pukul 16.00 WIB hingga selesai
pada pukul 21.00 WIB ini menampilkan tujuh film pendek karya anak-anak Avikom Angkatan
14 yang telah mengikuti agenda Diklat Dasar Avikom.
Tujuh
film yang mengikuti screening movie tersebut yaitu “Ast…” (Selly Varia Yolanda),
“12:00” (Ayu Suryani), “Failed” (Bagus Reinaldi), “Accrocher” (Yosie Yolanda),
“Noda” (Triswendo), “Disclosure” (Caraka Putra), dan “96,69 FM” (Fahmi Hafian
Pratama). Karya-karya mereka mengangkat
ide cerita dan genre beragam, jadi nggak bosen nontonnya… Pemutaran dibagi
menjadi dua sesi dan ada diskusi pendek bersama para sutradara pada setiap akhir
sesi pemutarannya. Asyiknya, nonton screening ini nggak dipungut biaya alias
free, dapet katalog film, dan banyak doodrprize pastinya. Event ini juga
menampilkan dokumentasi foto behind the sceen proses produksi yang ditampilkan
dalam pameran mini. Selain itu penonton juga disuguhi stand up comedy dan musik
akustik.
AVIKOM dalam sekilas…
Audio
Visual Komunikasi atau Avikom merupakan sebuah Kegiatan Studi Mahasiswa (KSM) bagian
dari Himpunan Mahasiswa Komunikasi UPN Veteran YK. Avikom adalah wadah yang
memfasilitasi mahasiswa Komunikasi UPN Veteran YK yang mempunyai minat dan
bakat dalam bidang audio visual. Avikom sendiri sudah ada sejak tahun 2001
silam, tepatnya berdiri pada tanggal 20 Mei. Sejauh ini, puluhan karya audio
visual telah dihasilkan oleh anggota Avikom.
Apa itu PFDA?
Sedangkan
Parade Film Diksar Avikom atau PFDA sendriri adalah acara yang menampilkan hasil
karya anak-anak Avikom yang telah mengikuti agenda Diklat Dasar Avikom. PFDA
rutin digelar setiap satu tahun sekali. PFDA punya goal tersendiri yaitu untuk
mempublikasikan karya anak-anak Avikom, karena kegiatan PFDA bukan hanya
diperuntukkan bagi mahasiswa UPN Veteran YK aja, tapi juga untuk masyarakat
umum. Open public gitu loh! PFDA merupakan sebuah bukti bahwa banyak anak
bangsa yang mampu berkarya melalui film.
#
Tulisan ini aku dedikasikan khusus
untuk kamu, salah satu perintis event pemutaran film ini…
Makasih
buat Angga ‘Gondrong’ Saputra dkk yang udah ngajak akuuu… xoxo
Nisya
Rifiani / 2014
0 komentar:
Posting Komentar