9 Des 2012

ANATA J-Community - Ekskul Jepangnya SMA N 5 YK


ANATA J-Community – Ekskul Jepang-nya SMA Negeri 5 YK

 
Anata J-Community merupakan ekskul bahasa jepang sekaligus komunitas pecinta kebudayaan jepang di SMA Negeri 5 Yogyakarta. ANATA – bermakna ‘kamu’ dari terjemahan bahasa Jepang. Filosofinya, “kamu ada untuk kami, dan kami ada untuk kamu.” Inilah wadah bagi para siswa dan alumni yang menyukai kebudayaan negeri sakura itu.
Cikal bakal Anata muncul pertama kali pada tahun 2005. Saat itu, kegiatan ekskul dan komunitas masih dibedakan. Ekskul Anata kegiatannya meliputi belajar membaca dan menulis huruf hiragana & katakana, kaiwa, dan bunka, tujuannya meningkatkan prestasi siswa dalam bidang bahasa jepang. Sedangkan komunitas Anata kegiatanya meliputi nonton film, nonton j-fest, bermain igo, dan lain-lain, tujuannya menyalurkan hobi para anggota.
Tahun 2007, ekskul dan komunitas dikukuhkan menjadi satu, dan terbentuk pula dua divisi utama yaitu divisi akademik dan divisi non-akademik. Kegiatan divisi akademik meliputi belajar membaca dan menulis huruf hiragana & katakana, kaiwa, bunka, dan pidato bahasa jepang. Divisi non-akademik berkembang dengan munculnya lima sub-divisi yaitu cosplay, dance, band, manga, dan playing card Yu Gi Oh.
Kegiatan rutin Anata diantaranya latihan band tiap sabtu sore, latihan manga jumat sepulang sekolah, dan belajar bahasa jepang bersama Japan Course setiap hari selasa siang. Jika mendekati pementasan atau lomba mereka kumpul lebih intensif. Acara nongkrong dan sharring juga kerap mereka lakoni di basecamp. Mereka sering banget jadi pengisi acara baik di dalam maupun di luar lingkungan sekolah. Mereka juga eksis dalam berbagai event berbasis kebudayaan jepang. Selain itu, mereka juga rajin ikutan lomba lho...
Meski Anata banyak berhubungan dengan kebudayaan jepang namun komunitas ini tidak lantas meninggalkan budayanya sendiri. Kegiatan-kegiatannya selalu menanamkan nilai-nilai pancasila seperti saling menghargai, bekerjasama, melakukan musyawarah, mengutamakan kepentingan bersama daripada pribadi. Selain itu juga pada setiap pementasannya, Anata selalu menyisipkan bahasa daerah, tarian daerah, dan superhero fiksi asli Indonesia. (Nisya Rifiani & Esti Nurjannah)


Prestasi ANATA
ANATA telah mengantongi sejumlah penghargaan yaitu 32 kejuaraan akademik dan 19 kejuaraan non-akademik. Berikut merupakan beberapa kejuaraan terbaru :
Bidang Akademik ::
  • Juara Harapan 1 Pidato Bahasa Jepang @MGMP Jogja-Jateng (2012)
  • Juara 1 Membaca Teks Hiragana - Katakana @Vokasi UGM (2012)
  • Juara 1 Menulis Hiragana - Katakana @Vokasi UGM (2012)
  • Juara 1 Mendongeng dengan Bahasa Jepang @FIB UGM
  • Juara 2 Pidato Bahasa Jepang @FIB UGM
Non-akademik ::
  • Juara 3 Cosplay Cabaret @Kimochi Fest 2011
  • Juara 1 Cosplay Cabaret @FIRE 2011
  • Juara 2 Cosplay Personal @FIRE 2011
  • juara 1 Cosplay Personal @BM di STIE YKPN (2011)
  • Juara 2 Manga @MGMP Jogja-Jateng (2012)




E-mail : anata.community@gmail.com
Websites : anata-community.webs.com
Facebook : Anata J-Community


-------------------------------------------------------------------------------------------------


Artikel ini telah dipublikasikan di Tabloid Remaja BIAS – Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga Provinsi DIY Edisi 5 Tahun XVII / 2012
  
BIAS Edisi 5 Tahun 2012 - Anata J-Community
Download

Artikel Lengkap

0 komentar:

Posting Komentar