17 Des 2012

Profil Sekolah : SMA Kolese De Britto


SMA KOLESE DE BRITTO
Intelligent, Creative, Self-Fulfilled...


Itulah talk-line yang diusung oleh SMA Kolese De Britto, atau yang kerap disebut dengan JB (Johannes De Britto). Salah satu SMA favorit di Jogja ini terkenal karena prestasi di bidang akademik, bidang intelektual, dan bidang intelektual lainnya...


Kampus JB terletak di Jl. Laksda Adisucipto No. 161 Yogyakarta. JB didirikan tanggal 19 Agustus 1948 oleh para rohaniwan dari Serikat Jesuit. Nama ‘De Britto’ berasal dari seorang santo misionaris Portugal, Johanes de Britto. JB adalah sebuah Sekolah Menengah Atas Umum dengan napas pendidikan Katolik. Pengelolaan JB berada di bawah Yayasan De Britto yang dikelola oleh Pastur-Pastur/Frater-Frater Serikat Jesus (SJ).
Pendidikan JB berlandaskan Ad Maiorem Dei Gloriam, yang artinya Demi kemuliaan Tuhan yang lebih besar. Iklim sekolah JB memberikan kebebasan kepada para siswa namun tetap dituntut untuk bertanggung jawab. Hal ini tampak dalam diberikannya kebebasan bagi para siswa untuk mengenakan baju bebas di hari-hari tertentu dan berambut panjang, namun di balik kebebasan itu kedisiplinan dalam bidang pengajaran sangat diperhatikan, misalnya dengan penetapan standar nilai yang tinggi. 

Sekolah Sisi Barat

JB mempunyai visi berjuang untuk membantu proses pembentukan pribadi siswa menjadi pemimpin-pemimpin pelayanan yang kompeten, berhati nurani benar, dan berkepedulian pada sesama demi kemuliaan Allah yang lebih besar. Sedangkan misinya adalah (1) membentuk siswa menjadi pemimpin yang humanis, melayani, berani berjuang bagi sesama, dan berwawasan kebangsaan, serta menghayati nilai-nilai luhur bangsa Indonesia, (2) membantu siswa menjadi pribadi yang berkembang secara utuh, optimal, dan seimbang, (3) mengembangkan siswa menjadi pribadi yang jujur, disiplin, mandiri, kreatif, dan mau bekerja keras.
Ciri khas JB yaitu semua siswanya adalah putra. Selain itu, JB mengenal Organisasi Siswa Intra Sekolah, tetapi digantikan oleh PRESIDIUM. Presidium adalah beberapa orang siswa yang dipilih secara demokratis melalui pemungutan suara, tugasnya mengkoordinasikan segala kegiatan kesiswaan. Jumlah anggota Presidium tidak tetap setiap masa jabatannya, menyesuaikan dengan kebutuhan dan jumlah orang yang memiliki cukup kemampuan.
Fasilitas yang dimiliki JB diantaranya perpustakaan, labolatorium, gazebo, ruang kelas, pembinaan, beasiswa, dan fasilitas lain. Ada banyak ekstrakulikuler yang menonjol di JB, diantaranya fotografi, sinematografi, pecinta alam, seni, tenis, basket, dan lain sebagainya. Ekskul JB punya segudang prestasi. Pada bidang olah raga JB terkenal dengan prestasi basketnya. Sementara untuk non-olah raga, JB terkenal dengan prestasi debat. Ekskul fotografi rutin mengadakan pameran. Selain itu ekskul teater dan cheerleaders – yang anggotanya tentunya laki-laki semua, juga menjadi ekskul jagoan di JB... (Nisya Rifiani)

Foto Ilustrasi : 


Kebersamaan JB

Kegiatan Class Meeting

Kethoprak JB

Kebun Biologis

Dua siswa berprestasi dari JB


Artikel ini telah dipublikasikan di Tabloid Remaja BIAS – Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga Provinsi DIY – Edisi 8 Tahun XVII / 2012

0 komentar:

Posting Komentar