27 Jun 2012

Plaza Informasi Pusatnya Informasi Jogja

PUSAT INFORMASI

Layanan Informasi Terpadu Pemerintah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta

Tempat ini cukup populer, tetapi tak banyak orang yang tahu. Padahal, gerai umum yang dikelola oleh pemerintah ini menawarkan banyak fasilitas yang dapat diakses oleh semua kalangan. Simak review-nya berikut ini…

Meski ada di tepi jalan besar, letaknya sedikit tersembunyi. Plaza Informasi beralamat di Jln. Brigjen Katamso, Komplek THR, Yogyakarta. Plaza Informasi merupakan sebuah lembaga pelayanan informasi terpadu Pemerintah Provinsi DIY yang dikelola oleh Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Provinsi DIY. Plaza Informasi memberikan kemudahan bagi berbagai kalangan untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan.
Informasi yang disediakan ditujukan bagi orang-orang yang terampil memanfaatkan teknologi informasi, dan juga bagi para pemula yang kurang dan belum memahami teknologi informasi. Plaza Informasi memiliki visi : terbaik dalam pelayanan informasi untuk mendukung terwujudnya masyarakat informasi. Sedangkan misinya adalah : menuju fully computerized dalam clerical maupun technical works serta layanan informasi publik terpadu.
Pengunjung Plaza Informasi berasal dari berbagai kalangan. Mulai dari pelajar sekolah dasar, menengah, dan atas, mahasiswa dan peneliti, hingga masyarakat umum dan wartawan. Pengunjung Plaza Informasi dapat mengakses informasi melalui berbagai layanan yang disediakan. Layanan tersebut yaitu Perpustakaan Publikasi Pemerintah, Pengadaan Pameran, Layanan Informasi On-Line, Layanan Call Center, Presentasi Massal, Layanan Perpustakaan, Teknologi Informasi (TI), Media Center, dan Layanan SMS Gateway.

-  Perpustakaan Publikasi Pemerintah
Menyediakan berbagai informasi mengenai kebijakan-kebijakan pemerintah, peraturan perundangan, serta data instansional dalam berbagai bentuk, antara lain: dokumentasi dan publikasi berupa rekaman TV & Radio, CD Interaktif, serta materi berbentuk cetakan. Untuk kemudahan masyarakat dalam mendapatkannya, materi dibagi untuk tiap-tiap sektor dan diberi label sesuai dengan sumber instansinya. Didalamnya juga dilengkapi dengan layanan foto copy untuk mempermudah masyarakat mendapatkan salinan data. Plaza Informasi juga menyediakan layanan yang bersifat on-line, masyarakat dapat mengakses informasi-informasi seputar kebijakan pemerintah melalui internet.

-  Pengadaan Pameran
Pameran Bidang Umum. Informasi dikemas dalam bentuk pameran dengan tema-tema tertentu sesuai dengan bidang-bidang terkait berupa informasi singkat cetakan yang bersumber dari instansi terkait berupa poster, iklan layanan masyarakat, foto, dan informasi peristiwa penting terkini, dan materi promosi daerah yang selalu diganti.
Pameran Khusus. Informasi dikemas dengan bentuk pameran terkait dengan event-event tertentu, seperti Pilkada, Penerimaan Siswa Baru, dan lain-lain.
Pameran Promosi Daerah. Informasi dikemas dengan bentuk pameran terkait dengan hasil kerajinan, agrobisnis, industri kecil, dan lain sebagainya. Pameran ini bertujuan untuk mempromosikan hasil produksi para pengrajin ataupun industri kecil.

-  Layanan Informasi On-Line
Layanan ini memberikan kemudahan bagi publik untuk mengakses informasi secara on-line berupa perpustakaan on-line, informasi pameran, beragam kegiatan, masalah-masalah umum lainnya, serta kemudahan akses ke berbagai lembaga terkait. Misalnya, websites pemerintah pusat, provinsi, kabupaten, dan lain sebagainya. Juga tersedia café internet/warnet untuk pengunjung Plaza Informasi yang dapat diakses secara gratis.

-  Layanan Call Center
Memberikan berbagai informasi secara cepat dan mudah dengan dukungan database secara on-line. Dengan layanan ini, masyarakat akan mudah mendapatkan informasi terkait dengan isu-isu sosial, kebijakan-kebijakan pemerintah dan lain sebagainya. Call center dapat menghubungi : (0274) 389432.

-  Presentasi Massal
Plaza Informasi juga memberikan penjelasan-penjelasan umum terkait dengan masalah-masalah sosial, pengenalan sektor-sektor unggulan, seperti sektor pendidikan, pariwisata, budaya, dan lain sebagainya, serta pengenalan tentang Provinsi DIY secara umum. Kegiatan ini dilakukan dalam bentuk forum untuk umum yang diselenggarakan di Aula Plaza Informasi.

-  Layanan Perpustakaan (Fisik dan On-Line)
Memberikan berbagai informasi mengenai publikasi pemerintah. Dengan layanan ini masyarakat akan mudah mendapatkan informasi terbaru yang terkait dengan peraturan perundangan negara, peraturan perundangan daerah, kebijakan daerah, dokumen dan publikasi kegiatan pemerintah, informasi terpadu, dan lain sebagainya.

-  Teknologi Informasi (TI)
Dukungan TI merupakan suatu keharusan dalam peningkatan layanan prima. Plaza Informasi memanfaatkan TI untuk meningkatkan layanan, baik layanan langsung (front office) maupun layanan pendukung (back office). Layanan dalam beberapa aspek, diantaranya :
Administrasi. Mencakup tata usaha/sekretariat yang berbasis TI, sistem informasi perpustakaan, pengelolaan kafe’ internet, call center, pengelolaan ruang pamer, dan manajemen informasi.
Teknik. Mencakup jaringan komunikasi data dengan instansi-instansi sumber data/informasi, peralatan berbasis TI untuk merekam video dan audio dari sumber data/informasi yang absah, berbagai basis data dan basis pengetahuan, peralatan komunikasi, dan lain sebagainya.

-  Media Center
Media center merupakan wahana pelayanan informasi kebijakan pemerintah berbasis teknologi informasi dan komunikasi. Mempunyai tujuan pembangunan yaitu mendukung pelaksanaan tugas lembaga pemerintah pusat dan daerah pada khususnya dalam distribusi informasi untuk kebutuhan publik.

-  Layanan SMS Gateway
Memberikan layanan dengan cara cepat dan tepat meraih informasi dan mengirim saran dan keluhan melalui sms dengan tarif normal. Layanan sms dapat dikirim ke nomor : 08112502740.

Plaza Informasi menawarkan banyak fasilitas untuk mengakses berbagai informasi karena tempat ini merupakan one stop information service, atau layanan informasi terpadu. Tempatnya cukup nyaman, ruangan yang ber-ac dengan kursi-kursi empuk dan dilengkapi dengan koneksi wi-fi, ditambah dengan pelayanan yang ramah membuat kita betah berlama-lama di tempat ini. Plaza Informasi ini cuma ada satu-satunya di Yogyakarta dan Indonesia lho… dan sedang menjadi percontohan plaza informasi yang akan diadakan di provinsi lain. Kalo’ kalian membutuhkan data maupun informasi, kalian dapat mencarinya di tempat ini.

Plaza Informasi
Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Provinsi DIY
Jln. Brigjen Katamso Komplek THR Yogyakarta
Telp. (0274) 373444, 3755184 Fax. (0274) 374022

#

Nisya Rifiani / January 2012 Reportase disertai referensi berbagai sumber

0 komentar:

Posting Komentar