26 Agu 2012

Roti Panggang Sosis with Cheese


RESEP MASAK-MASAK
ROTI PANGGANG SOSIS with CHEESE
a.l.a : : Nisya Rifiani

Ini camilan yang kubikin sore tadi. Habis, adikku rewel pengen dibikinin camilan ala pizza. Jadilah roti panggang sosis with cheese ini. Simply pizza...



Bahan-Bahan : :
Roti tawar tanpa kulit
Sosis sapi
Tomat
Bawang Bombai
Bubuk Oregano
Saus Tomat
Margarin untuk menumis
Keju

Cara Membuat : :

       1. Potong sosis sapi bulat memanjang. Potong tomat & bawang bombai : bentuk dadu kecil-kecil. Tumis ketiga bahan dengan margarin, jangan lupa tambahkan ubuk oregano. Angkat, sisihkan.
       2. Panggang roti tawar – satu sisi saja. Oleskan Saus Tomat pada sisi yang telah dipanggang. Tata bahan pertama yang telah ditumis tadi, taburi dengan keju leleh.
       3. Panggang kembali hingga matang. Sajikan hangat – jika suka tambahkan saus mayonais.

Selamat Mencoba


Health and Delicious food...
----------------------------------------------------------------------------------

25 Agu 2012

Pasta Sausages with Cheese


RESEP MASAK-MASAK

PASTA SAUSAGES with CHEESE
a.l.a : : Nisya Rifiani

 

Bahan-Bahan : :
100 gr pasta fusili, rebus dan tiriskan
100 ml susu cair
1 butir telur ayam, kocok lepas
1 sdm margarin
2 siung bawang putih, cincang halus
½ buah bawang bombay, cincang halus
1 sdt oregano bubuk
2 buah sosis ayam, potong dadu kecil
100 gr keju leleh, serut
Merica, garam & gula secukupnya


Cara Membuat : :
1. Panaskan margarin dalam wajan. Tumis bawang putih, bawang bombay, dan oregano hingga harum. Masukkan potongan sosis – aduk rata lalu angkat.
2. Campur pasta fusili, susu, dan telur. Tambahkan merica, garam & gula secukupnya. Masukkan tumisan pertama, aduk rata. 
3. Tuang ke dalam cetakan, kukus selama 15 menit. Disela-sela waktu mengukus, taburkan keju leleh diatasnya...  
4. Setelah matang, angkat dan sajikan...


Selamat Mencoba...





- The Art of Steam -
Health and Delicious food...
----------------------------------------------------------------------------------